Cara Mudah Menampilkan Map Posisi Center di Postingan Wp

156 View
Kali ini saya akan membahas cara mudah menampilkan map posisi center di postingan WP.

Bagi temen-temen yang baru mengenal bog seperti saya mungkin terkadang mengalami kesulitan ketika menemukan hal-hal yang baru.

Hal baru tersebut didapatkan ketika melihat referensi ketikan akan menulis sebuah artikel.

Saya pernah melihat tulisan teman saya yang didalam artikelnya terdapat gambar map atau peta yang menunjukkan suatu tempat yang berhubungan dengan artikel tersebut.

Baca Juga: Cara Menampilkan Video YouTube di Postingan WordPress

Setelah itu dia saya hubungi dan menanyakan bagaimana cara menampilkan map pada artikel mu.

Singkat cerita dia memberikan penjelasan secara garis besar tentang cara menampilkan map tersebut.

Dari penjelasan yang disampaikan itulah langsung saya praktikkan dan ada hasilnya.

Map pun tampil pada postingan WP saya. Namun masih ada hal yang mengganjal di benak saya, kenapa tampilannya kurang menarik, karena posisinya tidak rata tengah atau center.

Padahal jika tampilan map posisinya center, terlihat menarik karena akan sama dengan tampilan gambar yang lain.

Akhirnya saya tanya lagi ke dia, gimana cara membuat tampilan map nya rata tengah.

Ternyata diapun tidak tahu solusinya, dan saya mencoba browsing ke artikel temen yang lain dan saya dapatkan trik yang dia berikan.

Inilah cara mudah menampilkan Map Posisi Center di Postingan Wp :
  1. Buka google map
  2. Masukkan alamat yang akan ditampilkan di pencarian
  3. Klik “menu” sebelah kiri atas lalu muncul menu drop down
  4. Pilih tampilan map (satelit atau map biasa)
  5. Pilih “bagikan atau sematkan peta”
  6. Muncul kotak dialog pilih “sematkan peta”
  7. Sesuaikan ukuran peta yang akan di tampilkan “kecil,sedang, besar, ukuran khusus”, kalian juga bisa merubah secara manual sesuai keinginan dalam kode (width=”580″ height=”300″)
  8. Copy link yang ada di kotak, (“<iframe src=”…..)
  9. Buka edit pos pada word press
  10. Tentukan penempatan map dan letakkan krusor disitu
  11. Klik mode “visual” menjadi “text” pada kanan atas
  12. Paste kode dan lihat hasilnya dengan mengembalikan ke mode “visual”
  13. Tampilan akan secara otomatis rata kiri

Untuk lebih jelas prosesnya lihat gambar berikut:

menampilkan map

IKLAN


Bagaimana Menampilkan Map Posisi Center di Postingan WP ?…

Begini caranya:

Tambahkan tag  ini <div style=”text-align: center;”> tepat diatas kode tadi. Mudah bukan?

Silahkan kalian ketik jangan di copy paste, karena bisa jadi kode petik (“) berbeda dengan yang ada di perangkat kalian (ini pengalaman saya).

Lihat yang saya kasih kotak merah di bawah ini.

Namun biasanya jika di bawah tampilan ”map” masih ada lanjutan tulisan artikel, maka akan rata tengah juga hehehe…..

Tapi kalian tidak usah risau dan khawatir, karena solusinya sangat mudah, yaitu silahkan klik rata kiri pada “menu bar” postingan WP kalian.

Lihat gambar di bawah. Proses selesai, silahkan kalian lihat hasil akhirnya.

Baca Juga: Transper Data Android dengan Laptop pakai ShareIt

Selamat mencoba 🙂

Leave a Reply